Cara Menurunkan Berat Badan.
Kombinasi FoodCombine dan OCD
Semua tahu, berat badan perlu dikontrol. Karena berat badan yang berlebih cukup berbahaya bagi kesehatan. Salah satu
bahaya berat badan adalah diabetes atau penyakit jantung. Masih dalam rangka menjaga kesehatan dari bahaya berat badan berlebih, saya masih terus melakukan diet dari
tulisan ini hingga tulisan yang sedang anda baca ini dipublish.
Saya mengkombinasikan food combine dan OCD sekaligus. Bukan bermaksud apa-apa. Seperti yang dijelaskan di artikel sebelumnya, saya ingin diet yang fun. Tidak ada batasan makanan. Makan apa aja ok. Bebas.
Saya coba googling. Di salah satu artikel, saya mendapati inti dari food combine. Entah itu benar atau salah, yang jelas disebutkan bahwa food combine itu boleh makan 4 hingga 5 kali sehari. Tapi protein hewani tidak boleh dikonsumsi bersamaan dengan karbohidrat. Itu artinya, saya engga boleh makan nasi dengan lauk lele bakar atau ayam penyet kesukaan saya.
Batasan itu yang ingin saya lewati. Saya ingin tetap menggunakan salah satu food combine, tapi tetap bebas makan apa aja. Nah, menurut googling, OCD boleh makan apa aja. Tidak ada batasan jenis. Meski memang tetap dijaga jumlah yang masuk ke tubuh. Bukan berarti lantas menggila saat melihat makanan. Tapi intinya, OCD membolehkan makan nasi dengan lauk nasi penyet idola saya.
Cara yang biasa saya lakukan adalah mengkonsumsi
perasan jeruk nipis dalam air hangat di pagi hari. Menurut informasi yang saya baca, fungsinya adalah sebagai detox. Mengeluarkan racun dari dalam tubuh bersama feses. Biasanya
satu butir jeruk nipis untuk satu gelas kecil dengan air hangat tanpa gula. Kemudian
tetap melakukan sarapan.
Tapi sarapan buah. Karena saya memilih OCD jendela 4, maka saya
makan sekali dalam sehari. Hari ini jam ini makan, maka makan berikutnya adalah hari esok dengan jam yang sama.
Bedanya, waktu berbuka OCD asli dibatasi, yaitu 10 menit namun waktu berbuka OCD ala Fitrianty Blog adalah secukupnya. Kalau lebih dari 10 menit ya ngga apa-apa. Mau makan setengah jam juga biar. Cuek aja. :v
Saat masih hanya menggunakan diet OCD, dengan jendela yang sama, berat badan turun hingga 4 kilo. Awalnya berat badan adalah 67 kilo. Turun menjadi 63 kilo, Alhamdulillah. Setelah menggunakan kombinasi food combine dan OCD ala Fitrianty Blog ini, berat badan sekarang menyentuh angka 59 kilo. Turun sebanyak 4 kilo juga. Target berat badan ideal saya kisaran 55 kilo. Berarti sudah dekat ya.
Oh iya satu lagi. Diet ala Fitrianty Blog ini benar-benar sesuka hati lho. Setiap 4 hari sekali, atau 5 hari sekali maka saya memutuskan untuk makan malam dengan apa saja. Ya, apa saja. Mau yang berlemak, mau yang kering-keringan, mau lalapan, bebaaas banget. Hal itu saya lakukan sebagai apresiasi untuk diri sendiri telah bisa melalui itu semua.
Melakukan sesuatu dengan hati senang katanya akan berdampak positif dan maksimal. Oleh karenanya, Cara menurunkan berat badan dengan fun ini memang harus dengan fun. Mau makan apa aja, monggooo. Yang penting kontrol.